Investasi
Gojek dan Tokopedia Dikabarkan Akan Merger

JAKARTA, BursaBisnis.id – Raksasa aplikasi transportasi dan pembayaran Gojek dikabarkan tengah melakukan pembicaraan lanjutan untuk melakukan merger dengan startup e-commerce PT Tokopedia, sebelum merencanakan penawaran umum perdana.
Dilansir dari Bloomberg, sumber yang tidak ingin diberitahukan namanya ini mengatakan dua perusahaan rintisan paling berharga di Indonesia ini telah menandatangani lembar persyaratan terperinci untuk melakukan uji tuntas bisnis masing-masing.
Kedua belah pihak melihat potensi sinergi dan ingin menutup kesepakatan secepat mungkin dalam beberapa bulan mendatang. Perusahaan gabungan ini juga akan berencana go public di pasar modal AS dan Indonesia sebagaimana dikutip dari laman Bisnis.com.
Entitas hasil merger ini akan menciptakan perusahaan internet raksasa di Indonesia dengan nilai gabungan lebih dari US$18 miliar (Rp252 triliun dengan kurs Rp14.000). Bisnis perusahaan gabungan ini akan mencakup pemesanan kendaraan dan pembayaran hingga belanja serta pengiriman online, layaknya perusahaan versi lokal dari gabungan Uber Technologies Inc., PayPal Holdings Inc., Amazon.com Inc., dan DoorDash Inc.
Gojek dan Tokopedia telah mempertimbangkan potensi merger sejak 2018, tetapi diskusi dipercepat setelah pembicaraan kesepakatan antara Gojek dan Grab Holdings Inc. menemui jalan buntu.
Chief Executive Officer Grab Anthony Tan terus menolak tekanan dari SoftBank Group Corp. Masayoshi Son untuk menyerahkan sebagian kendali dalam entitas gabungan dengan Gojek.
Dua perusahaan rintisan paling berharga di Asia Tenggara, yang sama-sama bernilai sekitar US$25 miliar tersebut terus melakukan pembicaraan untuk menggabungkan usaha setelah bertahun-tahun persaingan sengit dalam layanan transportasi online, pengiriman makanan, dan teknologi keuangan.
Baru-baru ini pada bulan Desember, perusahaan disebut telah membuat kemajuan substansial dalam kesepakatan untuk merger. Namun mereka berselisih tentang bagaimana mengelola Indonesia, pasar utama di kawasan itu.
Masayoshi Son, sekarang mendukung rencana merger antara Gojek dan Tokopedia yang juga didanai oleh SoftBank. Kedua pionir teknologi dalam negeri ini memiliki investor yang sama, termasuk Google, Temasek Holdings Pte, dan Sequoia Capital India.
Perwakilan Gojek dan Tokopedia belum memberikan komentar mengenai rencana merger ini.
Gabungan Gojek dan Tokopedia akan mendominasi di Indonesia. Sementara itu, pencatatan saham di AS akan memberikan alternatif kepada investor global selain saham Sea Ltd., satu-satunya perusahaan internet besar Asia Tenggara yang terdaftar di bursa AS.
Kesepakatan antara Gojek dan Tokopedia kemungkinan akan menghadapi lebih sedikit oposisi regulasi daripada rencana merger Grab dan Gojek terdahulu, karena Grab dan Gojek akan mengurangi persaingan dalam bisnis angkutan online, pengiriman, dan pembayaran digital di Asia Tenggara.
Tokopedia mengatakan bulan lalu pihaknya mempekerjakan Morgan Stanley dan Citigroup Inc. sebagai penasihat untuk membantu mempercepat rencananya untuk go public, menyusul laporan Bloomberg News bahwa Bridgetown Holdings Ltd., perusahaan cek kosong yang didukung oleh miliarder Richard Li dan Peter Thiel, sedang mempertimbangkan potensi merger dengan raksasa e-commerce. Perusahaan akuisisi bertujuan khusus (SPAC) ini sedang menjajaki struktur dan kelayakan kesepakatan dengan Tokopedia.
“Kami belum memutuskan pasar dan metode mana, dan masih mempertimbangkan opsi,” kata Tokopedia dalam sebuah pernyataan pada 16 Desember 2020, seperti dikutip bloomberg.
Laporan : Rustam
Provider
Selama Ramadan dan Idul Fitri, Telkomsel Catat Peningkatan Trafik Broadband 10,3 Persen

KENDARI, Bursabisnis.id – Telkomsel sukses jadikan Ramadan terbaik bagi pelanggan selama momen Ramadan dan Idulfitri 1446H atau RAFI 2025 melalui optimalisasi jaringan broadband terdepan serta ketersediaan produk dan layanan bernilai tambah.
Dimulai dari 26 Maret hingga 6 April 2025, Telkomsel Regional Sulawesi berhasil mencatatkan peningkatan trafik broadband 10,3% dibandingkan hari biasa 2025 atau 18,2% lebih tinggi dari periode Ramadan Idulfitri 2024.
Kesuksesan ini merupakan hasil dari berbagai upaya Telkomsel selama momen RAFI 2025, yaitu melaksanakan Telkomsel Siaga 2025 serta menghadirkan berbagai inovasi teknologi jaringan, produk, dan layanan.
Telkomsel Regional Sulawesi memanfaatkan teknologi AI untuk mengidentifikasi 21 titik keramaian / point of interest (POI) serta mengatasi kendala jaringan secara cepat.
Telkomsel juga memperluas cakupan jaringan 5G dengan kehadiran 20 BTS 5G di Makassar, serta menyediakan Posko Siaga RAFI untuk seluruh pemudik di berbagai wilayah Indonesia.
Tak hanya itu, Telkomsel di Makassar juga memberangkatkan 200 pemudik dari berbagai profesi secara gratis melalui program Mudik Hepi 2025 ke Surabaya melalui transportasi kapal laut.
Sementara dari sisi produk dan layanan promo, Telkomsel juga telah menyediakan beragam paket internet menarik selama Ramadan.
Dari 21 POI , terdapat 5 lokasi dengan dengan payload tertinggi selama momen RAFI 2025 yakni Palu Grand Mall (48%), Pelabuhan Raha (38,4%), Masjid Besar Merdeka Wonomulyo (27%), Manado Town Square (19,9%) dan Mall Gorontalo (15,7%).
Dari sisi wilayah kerja Telkomsel Regional Sulawesi, wilayah Ternate mencatatkan payload tertinggi sebesar 34.6% dibanding periode RAFi 2024, disusul Gorontalo (33.2%), Parepare (25,4%), Makassar (24,5%), Palu (23,3%), Kendari (19,5%) dan Manado (18%).
Selama momen ini, Telkomsel Regional Sulawesi juga mencatatkan lonjakan trafik broadband didorong oleh peningkatan akses di berbagai layanan dibanding hari biasa 2025, seperti Media Sosial (37,2%), Layanan Komunikasi (17,5%) seperti WhatsApp, Telegram dan Discord.
Telkomsel juga mencatat peningkatan akses pada Video Streaming (TikTok, YouTube, dan Netflix), dengan peningkatan sebesar 42,2%. Tak hanya itu, Online Gaming juga mencatatkan trafik 1,6%.
General Manager Region Network Operations and Productivity Telkomsel Sulawesi, Asep Hermawan, mengatakan peningkatan signifikan trafik broadband Telkomsel merupakan bukti kepercayaan pelanggan pada layanan Telkomsel selama Ramadan dan Idulfitri 2025.
” Kami berterima kasih atas kepercayaan seluruh pelanggan yang telah menggunakan produk dan layanan Telkomsel, serta turut bahagia dapat memastikan setiap pelanggan bisa menikmati momen Ramadan dan Idulfitri 2025 dengan penuh kemudahan dan kenyamanan. Selamat Hari Raya Idul Fitri 1446H kepada seluruh umat muslim di Indonesia,” ujarnya.
Laporan : Kas
Editor : Tam
OTOMOTIF
Toyota Trust Tawarkan Kepastian dan Ketenangan Transaksi Mobil Bekas

KENDARI, Bursabisnis.id – Di tengah tren penjualan mobil bekas yang terus meningkat, Toyota Trust hadir sebagai jawaban terpercaya dari Kalla Toyota bagi masyarakat yang ingin melakukan trade-in mobil baru maupun membeli mobil bekas berkualitas.
Sebagai bagian integral dari lini bisnis Kalla Toyota, Toyota Trust menawarkan kepastian dan ketenangan dalam transaksi mobil bekas.
Used Car Manager Kalla Toyota, Idham Multazam, menyampaikan, terima kasih atas kepercayaan masyarakat terhadap Kalla Toyota Trust.
” Komitmen kami adalah menyediakan mobil bekas dengan kualitas terjamin serta layanan purna jual yang andal, mulai dari sebelum hingga setelah pembelian. Tujuan kami adalah memberikan solusi terbaik yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat dalam memiliki mobil bekas yang aman dan nyaman,” ujarnya.
Toyota Trust menawarkan sejumlah keuntungan signifikan, di antaranya, kualitas terjamin. Setiap unit telah melalui inspeksi menyeluruh oleh inspektor Toyota di 213 titik, memastikan bebas banjir, bebas kecelakaan, dan memiliki dokumen asli.
Transparansi Penuh, Form Transparency dihadirkan sebagai standar evaluasi untuk memberikan informasi yang jujur dan detail mengenai kondisi kendaraan kepada pelanggan.
Pilihan Garansi Fleksibel, Toyota Trust menyediakan opsi garansi Prime dan Extra yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan pelanggan, memberikan ketenangan pikiran setelah pembelian.
Selain itu, Kalla Toyota Trust juga memberikan solusi terbaik untuk masyarakat berupa pilihan warranty sesuai kebutuhan pelanggan sehingga masyarakat akan merasa tenang dan nyaman. Adapun pilihan-pilihan warranty di Toyota Trust:
Prime Extra
Program warranty ini berlaku untuk mobil bekas Toyota dengan usia maksimal 4 tahun dan 100.000 km. PT Toyota-Astra Motor (TAM) melalui jaringan bengkel resmi di seluruh Indonesia, akan memberikan perbaikan atau penggantian atas komponen yang termasuk dalam skema garansi yang tidak berfungsi dengan baik atau rusak secara gratis selama 1 tahun atau 20.000 km.
Prime
Program warranty ini berlaku untuk mobil bekas Toyota dengan usia maksimal 8 tahun dan 150.000 km. PT Toyota-Astra Motor (TAM) melalui jaringan bengkel resmi di seluruh Indonesia, memberikan jaminan atas mesin dan rangka kendaraan selama 1 tahun atau 20.000 km.
Layanan Purna Jual Terpercaya, Pelanggan Kalla Toyota Trust dapat memanfaatkan layanan servis berkala dan perbaikan di jaringan bengkel resmi Toyota yang didukung oleh teknisi bersertifikasi dan suku cadang orisinal bergaransi.
Selain itu, masyarakat juga dapat pula berkunjung ke Bengkel OtoXpert yang dioperasikan secara resmi oleh Kalla Toyota.
Dengan Toyota Trust, masyarakat di Sulawesi Selatan dan sekitarnya kini memiliki pilihan yang aman dan terpercaya untuk memiliki mobil bekas berkualitas dengan jaminan layanan purna jual yang optimal.
Laporan : Kas
Editor : Tam
Provider
Indosat Catat Lonjakan Trafik Data 21 Persen Periode Idul Fitri 1446 H

JAKARTA, Bursabisnis.id – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) mencatatkan lonjakan trafik data sebesar 21% sepanjang periode Idulfitri 1446 H dibandingkan hari biasa.
Peningkatan ini dipicu oleh tingginya penggunaan aplikasi digital oleh pelanggan selama periode Ramadan dan Idulfitri.
Indosat mencatat lima aplikasi yang mengalami lonjakan aktivitas digital tertinggi berturut-turut adalah WhatsApp, Tiktok, Facebook, Youtube, dan Instagram.
Tingginya kebutuhan digital pelanggan dapat diantisipasi dengan dengan baik melalui kesiapan jaringan yang andal dan merata.
Puncak kenaikan lalu lintas data selama periode Idulfitri terjadi saat arus balik tanggal 4 April 2025.
Dari seluruh wilayah Indonesia di mana Indosat beroperasi berikut adalah kota-kota yang mengalami peningkatan lalu lintas data yang tertinggi.
Dari wilayah Sumatra, Kota Bumi, Padang, Siantar, dan Tebing Tinggi menjadi kota dengan peningkatan lalu lintas data tertinggi.
Di wilayah Jakarta Raya, tiga kota yang mengalami peningkatan tertinggi adalah, Bogor, Pandeglang, dan Sukabumi.
Sementara itu di wilayah Jawa, kota-kota dengan kenaikan tertinggi antara lain, Garut, Kebumen, dan Madiun.
Di Bali dan Nusa Tenggara, Flores Timur, Sumbawa, dan Lombok merupakan daerah yang memiliki lonjakan trafik data paling tinggi.
Tak ketinggalan, Singkawang, Bone, Gowa, dan Palu menjadi wilayah yang memiliki trafik data tertinggi di daerah Kalimantan, Sulawesi, Maluku, Papua.
Indosat memastikan kualitas jaringannya tetap optimal di tengah meningkatnya kebutuhan komunikasi digital pelanggan di seluruh Indonesia, baik di kota besar maupun daerah tujuan mudik.
Tak hanya itu, Indosat juga melakukan optimasi khusus di area dengan potensi kepadatan tinggi seperti stasiun, terminal, rest area, hingga destinasi wisata populer, guna memastikan konektivitas tetap stabil tanpa gangguan.
Desmond Cheung, Director and Chief Technology Officer Indosat Ooredoo Hutchison, menyatakan, kami percaya bahwa teknologi yang mutakhir harus diiringi oleh sentuhan tangan manusia.
Layanan yang kami hadirkan selama periode Hari Raya Idulfitri ini merupakan bukti nyata dari komitmen kami terhadap Unparalleled Network Services Guaranteed, juga dedikasi para engineer di lapangan agar pelanggan dapat menikmati pengalaman digital yang lancar.
Jaringan Tetap Andal Berkat Hati dan Tenaga yang Selalu Siaga
Komitmen Indosat untuk menghubungkan dan memberdayakan masyarakat Indonesia diwujudkan melalui dedikasi ribuan petugas teknis di balik layar. Lebih dari 3.000 engineer dan petugas teknis di seluruh Indonesia telah bersiaga untuk memastikan layanan lancar tanpa gangguan, bahkan di puncak trafik sekalipun.
Mereka bersiaga di lapangan termasuk di DIOC (Digital Intelligence Operations Center), demi memastikan pelanggan tetap terhubung dengan keluarga dan kerabat tercinta.
“Bagi kami, ini lebih dari sekadar tugas sebagai panggilan profesional, melainkan bentuk pengabdian di momen Lebaran yang bernilai ibadah. Kami memahami betul betapa pentingnya koneksi bagi keluarga yang terpisah jarak. Saya dan tim telah bersiaga sejak sebelum Ramadan, memeriksa setiap site untuk memastikan semuanya berjalan lancar. Meski kami belum bisa berkumpul saat Lebaran, ada kebanggaan tersendiri dalam menjadi bagian dari penghubung kebahagiaan banyak orang. Semangat dari keluarga dan tanggung jawab untuk menjaga konektivitas pelanggan membuat kami tetap teguh menjalankan tugas di momen penuh makna ini.” ujar Imam Susanto, petugas lapangan Indosat yang bertugas di jalur mudik wilayah Semarang.
Dalam menghadapi lonjakan trafik ini, Indosat menambah 9.600 kapasitas sites baru serta mengoperasikan penambahan 1.500 BTS baru dan 53 Mobile BTS di berbagai titik strategis. Infrastruktur jaringan Indosat kini didukung oleh INFINITE (Intelligent Network for Innovative and Transformational Experience) by Indosat, merupakan integrasi sistem jaringan operasi yang diperkuat teknologi berbasis kecerdasan artifisial (AI) dan cognitive learning. Kehadiran INFINITE by Indosat menjadikan pelanggan menikmati komunikasi yang stabil dan aman di mana saja dan kapan saja.
“Indosat tidak hanya membangun jaringan, tetapi juga kepercayaan terhadap pelanggan.. Kami akan terus menghadirkan layanan yang mendukung gaya hidup digital pelanggan dengan kualitas terbaik, dan memastikan mereka selalu terhubung, terutama di momen kebersamaan yang penting seperti Idulfitri,” tutup Desmond.
Laporan : Kas
Editor : Tam
-
ENTERTAINMENT5 years ago
Inul Vista Tawarkan Promo Karaoke Hemat Bagi Pelajar dan Mahasiswa
-
Rupa-rupa6 years ago
Dihadiri 4000 Peserta, Esku UHO dan Inklusi Keuangan OJK Sukses Digelar
-
PASAR5 years ago
Jelang HPS 2019, TPID: Harga Kebutuhan Pokok Relatif Stabil
-
Entrepreneur5 years ago
Rumah Kreatif Hj Nirna Sediakan Oleh-oleh Khas Sultra
-
Fokus6 years ago
Tenaga Pendamping BPNT Dinilai Tidak Transparan, Penerima Manfaat Bingung Saldo Nol Rupiah
-
FINANCE6 years ago
OJK Sultra Imbau Entrepreneur Muda Identifikasi Pinjol Ilegal Melalui 2L
-
Ekonomi Makro5 years ago
Aset Perbankan Syariah Tumbuh 7,10 Persen, Produk Syariah Semakin Diminati
-
Entrepreneur6 years ago
Mengenal Sosok Pengusaha Syarifuddin Daeng Punna yang Pantang Menyerah Berusaha